Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) sebagai salah satu penerapan dari Tri Dharma Perguruan Tinggi kembali dilaksanakan oleh Universitas Adhirajasa Reswara Sanjaya (ARS University) pada semester ini. Sasaran PKM kali ini adalah salah satu lembaga Pendidikan non formal di Kota Bandung yaitu Homeschooling Milenial Unggul yang beralamat di jalan Karapitan Bandung. Acara ini dilakukan pada hari Minggu, tanggal 17 Oktober 2021. Pada kegiatan ini terlibat beberapa Dosen dari ARS University yang berasal dari dua Fakultas yaitu Fakultas Teknologi Informasi dan Fakultas Ekonomi. Dosen Fakultas Teknologi Informasi yang bertugas diantaranya Rizal Rachman, Toni Arifin, dan Suhendi. Sedangkan Dosen Fakultas Ekonomi yaitu Ali Amran, Adi Suparwo, dan Riris Roisah. Para Dosen bertugas sebagai pihak penyelenggara, pemateri dan pembicara. Selain itu, penyelenggaran PKM ini juga dibantu oleh beberapa mahasiswa dari kedua fakultas tersebut.
Kata Kunci:
Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM), lembaga Pendidikan non formal, Homeschooling Milenial Unggul
Tanggal Pelaksanaan | : 17 Oktober 2021 |
---|---|
Lama Hari Pelaksanaan | : 2 |
Jenis Kegiatan | : Workshop |
Sumber Dana | : Pribadi |
Foto/Dokumentasi Kegiatan | |
![]() |
Konsentrasi:
Konsentrasi: