Fakultas Teknologi Informasi

Klasifikasi Kemampuan Perawatan Diri Anak dengan Disabilitas Menggunakan SMOTE Berbasis Neural Network

Penulis
Dosen:
  1. SARI SUSANTI
Tanggal Terbit
30 September 2019
Kategori
Jurnal Nasional Tidak Terakreditasi [SINTA 4]
Penerbit
Jurnal Informatika
Kota / Negara
Jakarta / Indonesia
Volume
Vol 6 No 2
Halaman
175-184
ISSN
2355-6579
E-ISSN
2528-2247
URL
https://ejournal.bsi.ac.id/ejurnal/index.php/ji/article/view/5798
Abstrak
Penyandang disabilitas merupakan kelompok minoritas terbesar didunia, dengan anak-anak menempati sepertiga dari jumlah keseluruhan penyandang disabilitas. Pada penerapannya proses diagnosis dan klasifikasi dimensi disabilitas membutuhkan ahli terapis okupasi. Jumlah terapis okupasi yang terbatas mengakibatkan penanganan penyandang disabilitas menjadi tertunda. Teknik data mining digunakan untuk membantu proses diagnosis yang bertujuan untuk menghindari kesalahan dalam diagnosis. Penelitian ini menggunakan dataset Scadi yang merepresentasikan masalah kemampuan perawatan diri anak dengan disabilitas. Dataset Scadi merupakan dataset baru yang belum banyak diteliti. Pada dataset Scadi terdapat permasalahan yaitu, ketidakseimbangan kelas (imbalanced class). Masalah tersebut menyebabkan rendahnya nilai akurasi klasifikasi. Algoritma yang diusulkan yaitu neural network untuk klasifikasi kemampuan perawatan diri anak dengan disabilitas, Selain neural network digunakan algoritma Smote untuk mengatasi masalah ketidakseimbangan kelas (imbalanced class) pada level data. Hasil penelitian menunjukan bahwa metode yang diusulkan telah meningkatan kinerja algoritma klasifikasi neural network, dengan meningkatkan nilai akurasi secara signifikan sebesar 90.4762 % dibandingkan hasil yang dilaporkan pada penelitian sebelumnya yaitu 83,1%.