Fakultas Teknologi Informasi

Optimasi Decision Tree Menggunakan Particle Swarm Optimization untuk Klasifikasi Kesuburan pada Pria

Penulis
Dosen:
  1. TONI ARIFIN
Mahasiswa:
  1. TYAS WIDYANI PRATIWI
Tanggal Terbit
25 Januari 2021
Kategori
Jurnal Nasional Terakreditasi [SINTA 3]
Penerbit
SISTEMASI: Jurnal Sistem Informasi
Kota / Negara
Jakarta / Indonesia
Volume
Vol 10 No 1
Halaman
1-12
ISSN
2302-8149
E-ISSN
2540-9719
URL
http://sistemasi.ftik.unisi.ac.id/index.php/stmsi/article/view/995
Abstrak
Keturunan adalah hal yang sangat diharapkan pada setiap pasangan suami istri, maka dari itu tingkat kesuburan pada pria adalah salah satu faktor penting. Faktor yang pempengaruhi tingkat kesuburan itu sendiri seperti hormon, penyakit bawaan, pernah atau tidaknya dioperasi. Salah satu cara untuk menganalisis kesuburan pada pria dapat dilakukan dengan teknik data mining. Data Mining dapat digunakan untuk mengklasifikasi ataupun prediksi. Penelitian ini, bertujuan untuk mendapatkan metode klasifikasi terbaik yang dapat menghasilkan tingkat dari nilai akurasi yang tinggi bila dikombinasikan dengan metode Particle Swarm Optimization (PSO). Pada penelitian ini, algoritma Decision Tree dengan Particle Swarm Optimization meningkatkan nilai akurasi sebesar 93.33% dan nilai AUC sebesar 0,793 termasuk kedalam kategori Fair classification.