Fakultas Teknologi Informasi

Meningkatkan Kemampuan Berpikir Kreatif dan Kemandirian Belajar Siswa SMA dengan Model Pembelajaran Contextual Teaching and Learning (CTL) Pada Materi Peluang

Penulis
Dosen:
  1. Silvia Ratnasari
Eksternal:
  1. ANTON NASRULLAH
Tanggal Terbit
01 November 2022
Kategori
Jurnal Nasional Terakreditasi [SINTA 4]
Penerbit
JURNAL PEMBELAJARAN MATEMATIKA INOVATIF (JPMI)
Kota / Negara
BANDUNG / INDONESIA
Volume
5
Halaman
1675-1688
ISSN
ISSN 2614-221X (print)
E-ISSN
ISSN 2614-2155 (online)
E-ISBN
DOI 10.22460/jpmi.v5i6.1675-1688
URL
https://journal.ikipsiliwangi.ac.id/index.php/jpmi/article/view/11687
Abstrak
Kemampuan berpikir kreatif dan belajar mandiri siswa sangat penting dalam pembelajaran matematika.
Oleh karena itu, diperlukan model pembelajaran yang dapat membantu siswa mengembangkan
keterampilan berpikir kreatif dan belajar mandiri, seperti model pembelajaran Contextual Teaching and
Learning (CTL). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah model Contextual Teaching and
Learning (CTL) dapat meningkatkan kemampuan berpikir kreatif dan kemandirian belajar siswa.
Metode dalam penelitian ini adalah kuantitatif dengan model CTL menggunakan metode Penelitian
Tindakan Kelas (PTK) yang dilaksanakan di kelas XII IPS 1 SMA Pasundan 7 Bandung dengan jumlah
siswa 30 orang. Teknik yang digunakan dalam pengumpulan data yaitu data kuantitatif dengan
instrument tes dan data kualitatif dengan instrument angket. Hasil penelitian menunjukkan bahwa
penggunaan model pembelajaran CTL dalam matematika dapat meningkatkan kemampuan berpikir
kreatif dan kemandirian siswa kelas XII IPS 1 SMA Pasundan 7 Bandung. Siswa model CTL
mengungguli siswa konvensional dalam hal kemampuan berpikir kreatif dan kemandirian belajar
matematis. Ada keterkaitan antara kemandirian belajar matematika siswa dengan kemampuan berpikir
kreatifnya.